Selasa, 31 Juli 2012

Waspada Skype Palsu Menyerang android


Buat pengguna android pasti tak asing lagi dengan aplikasi skype.  Berikut ini saya akan menginformasikan skype palsu yang di buat oleh pelaku kejahatan. oke,langsung saja kita simak infonya




Skype merupakan sebuah software atau aplikasi didownload secara gratis dan dibuat dengan tujuan penyediaan saran komunikasi suara berkualitas tinggi yang murah dan berbasiskan internet untuk semua orang. Saat ini Skype merupakan pesaing terberat Yahoo Messenger yang pada tahun lalu tepatnya tahun 2011, Microsoft berhasil membeli hak kepemilikan software ini dan dikelola sebagai salah satu anak perusahaan mereka.

para pelaku kejahatan yang memasukkan malware tersebut memang memanfaatkan popularitas atau ketenaran dari aplikasi Skype ini khususnya para pengguna perangkat mobile atau smartphone. Tujuan dari para pembuat malware tersebut tidak lain yaitu berusaha mencuri keuntungan dari para korban yang mendownload dan menggunakan Skype palsu tersebut dimana Trend Micro mengatakan bahwa mereka telah menemukan threat yang bernama JAVA_SMSSEND.AB pada malware tersebut. Hal ini disebabkan karena android memang dikembangkan menggunakan custom version dari bahasa pemrograman Java. Inilah penyebab mengapa pada malware tersebut ditemukan threat yang menggunakan nama Java.

Awal mula malware menyerang android  yaitu pertama malware ini menunjukkan installer untuk Skype. Namun sesungguhnya yang terinstall pada android adalah malware buatan para pelaku yang sangat berbahaya. Setelah aplikasi tersebut terinstall, Skype palsu tersebut akan mengirim SMS internasional yang ternyata tarifnya sangat mahal sehingga mampu menghasilkan keuntungan untuk para pembuat malware tersebut.

Ternyata aplikasi Skype palsu yang berisikan malware   tersebut tidak dibuat dengan baik alias belum sepenuhnya bekerja dengan baik karena hanya dapat beroperasi pada ponsel jenis android yang membolehkan eksekusi Java MIDlet dan tidak seperti aplikasi android lainnya yanng memiliki file .apk pada umumnya.

Jadi, bagi Anda yang ingin mengunduh sebuah aplikasi berbahaya di Google Play, Anda nampaknya harus ekstra hati-hati. Terlebih penemuan virus malware yang satu ini bukanlah yang pertama kali. Sebelumnya, terdapat beberapa pihak yang berulang kali menemukan virus yang sangat berbahaya. Bahkan kasus terakhir, terdapat 100 ribu handphone dan tablet Android yang terinfeksi virus Android di Cina.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar